24 Agustus 2008

MY NAME IS KIM SAM SOON



Kim Sam Soon (Kim Sun Ah), seorang wanita single berusia 29 tahun dan putus cinta di malam Natal dikarenakan pacarnya punya kekasih lain, bobot tubuhnya melonjak sebanyak 7 kg. Sebagai gadis yang normal, dia juga menginginkan kehidupan yang romantis layaknya di film-film, sayangnya Sam Soon tidak mau berharap dengan keajaiban itu. Di matanya, dia baru bisa bahagia bila sudah mencintai pekerjaan atau bisa mengunjungi beberapa negara di dunia seorang diri. Sam Soon tetap berharap, suatu hari nanti sang pria idaman akan hadir dalam hidupnya.
Hyun Jin Heon (Hyun Bin), seorang pemilik restoran yang bertemu dengan Sam Soon saat Sam Soon datang ke restorannya untuk melamar menjadi koki dengan membawa kue buatannya. Di saat yang sama, Jin Heon sedang mencari koki untuk restorannya dan akhirnya meminta Sam Soon untuk bekerja di restorannya.
Pada suatu hari, Jin Heon meminta Sam Soon untuk lebih dekat dengan dirinya, hal itu dikarenakan ibunya menghendaki Jin Heon datang ke perjodohan yang sudah diaturnya. Meski menerima ajakan tersebut, Sam Soon tak mau menjadi kekasih yang sebenarnya bagi Jin Heon.
Secara diam-diam Jin Heon memang jatuh hati pada Sam Soon. Namun Jin Heon tetap menyarankan agar Sam Soon mau menuruti kehendaknya. Sam Soon berjanji tidak mau jatuh cinta lagi pada pria seperti Jin Heon yang tak lebih dari pria yang egois, dingin dan suka memaksakan kehendak. Namun masalah kembali membuat Sam Soon berpikir 2 kali, karena di saat yang sama dia juga butuh uang untuk melunasi hutang rumah orang tuanya. Akhirnya Sam Soon dengan berat hati mengambil keputusan untuk menerima ajakan Jin Heon dan menandatangani sebuah perjanjian.
Jin Heon begitu menderita dengan masa lalu yang membuat hidupnya sedih, dimana mimpi buruk itu terjadi 3 tahun yang lalu ketika mengendarai kendaraan, dia membuat kesalahan fatal hingga terjadi kecelakaan yang menewaskan saudara laki-laki dan istrinya di dalam mobil. Jin Heon belum bisa melupakan trauma itu, kesedihannya semakin bertambah ketika tiba-tiba kekasihnya meninggalkan dia tanpa sebab yang jelas. Terpaan duka dan musibah ini membuat hati Jin Heon menjadi dingin. Apalagi ditambah rasa bersalahnya yang teramat dalam, sehingga hari-harinya diisi dengan merenungi nasib buruknya dan merasa tak pantas untuk bahagia.
Setelah menandatangani perjanjian itu, mereka resmi pacaran dan dengan seiring berjalannya waktu, Sam Soon jatuh cinta pada Jin Heon dan tiba-tiba Yoo Hee Jin (Jung Ryeo Won) kembali ke Korea. Hee Jin adalah kekasih Jin Hyeon yang pergi ke AS meninggalkan Jin Hyeon 3 tahun yang lalu untuk mengobati penyakitnya yang cukup serius dan membutuhkan pengobatan selama 2 tahun. Hee Jin mendapat kenyataan yang sangat mengejutkan dirinya, ternyata Jin Heon sudah jatuh cinta pada orang lain yaitu Sam Soon.
Jin Heon membawa Hee Jin kembali ke AS dan berjanji pada Sam Soon bahwa ia akan kembali ke Korea dalam waktu seminggu, tapi sampai 3 bulan kemudian Jin Heon tidak muncul dan tidak pernah menelepon Sam Soon. Sam Soon yang patah hati mulai berkencan dengan pria lain, tapi tiba-tiba Jin Heon muncul di hadapannya. Akhirnya mereka berdua kembali pacaran, bahkan berniat menikah, tapi ditentang oleh ibu Jin Heon.
Agar hubungan mereka disetujui oleh ibu Jin Heon, mereka berusaha hamil sebelum menikah meski kemudian gagal, tapi cinta mereka terus bertahan.

Soundtrack CD-1:
01.Bonbons au chocolat I
02.Be my love (feat Lee Seung Yul)- Clazziquai
03.She is - Clazziquai
04.WFS
05.Go byul - Jo Yong Won
06.Ee byul mot han ee byul - Ji Sun from Loveholic
07.Bonbons au chocolat II
08.Go byul - Lee Hae Na
09.Bo nael soo uhb neun sarang - Just
10.Gravity - Lim Soon Bum
11.Inside my heart - Kim Jung Eun
12.Be my love (instrument)
13.She is (instrument)
14.Bonbons au chocolat III

CD-2:
01. Over The Rainbow - Erroll Garner
02. Can't Help Falling in Love
03. It's Raining Men - Geri Halliwell
04. My Funny Valentine - Chet Baker
05. Ah reum da oon sa ram - Seo Yoo Suk
06. Fields of Fortune - Secret Garden
07. Go byul (Piano) - Jun Jong Hyuk
08. Swi oon yae gi - Okso Photo Studio
09. She Was Too Good To Me - Chet Baker
10. Let There Be Love - Laura Fygi
11. Parole, Parole - Dalida & Alain Delon
12. Inside My Heart (Piano) - Choi Tae Wan
13. Ee byul mot han ee byul (inst) - W (Where The Story Ends)
14. Bo nael soo uhb neun sarang (inst) - John+K

Tidak ada komentar :

Posting Komentar